ESSAY

Writer / NIM
LISA MARSELINA AHMAD / 131410007
Study Program
S1 - MANAJEMEN PENDIDIKAN
Advisor 1 / NIDN
Dr. FADLIAH, M.Si / 0014025505
Advisor 2 / NIDN
Dr. ARWILDAYANTO, S.Pd, M.Pd / 0015097511
Abstract
ABSTRAK Lisa Marselina Ahmad. 2014. "Implementasi Program Pendidikan Karakter Pada Sekolah Berasrama (Boarding School) di SMA Negeri 3 Gorontalo. Di bombing oleh Dr.Fadliah M.Si sebagai Pembimbing I dan Dr.Arwildayanto, S.Pd. M.Pd sebagai Pembimbing II. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahu : 1) jenis program pendidikan karakter pada sekolah berasrama (boarding school) di SMA Negeri 3 Gorontalo, 2) jenis-jenis karakter yang dikembangkan pada sekolah berasrama (boarding school) di SMA Negeri 3 Gorontalo, 3) kendala-kendala yang dihadapi dalam menerapkan program pendidikan karakter pada sekolah berasrama (boarding school) di SMA Negeri 3 Gorontalo, 4) solusi-solusi yang diberikan dalam mengimplementasikan program pendidikan karakter pada sekolah berasrama (boarding school) di SMA Negeri 3 Gorontalo. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif jenis studi kasus. Pengumpulan data adalah metode wawancara terstruktur dan tidak terstruktur, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa : 1) jenis program pendidikan karakter pada sekolah berasrama meliputi kegiatan intrakurikuler dan ekstrakurikuler yang disesuaikan dengan keadaan asrama adalah kegiatan intrakurikuler kegiatan belajar bersama dengan program bimbingan belajar malam kemudian kegiatan ekstrakurikuler adalah kegiatan keagamaan dengan melaksanakan sholat tepat waktu dan kegiatan olahraga dengan pelatihan baris-berbaris (paskibraka), 2) jenis-jenis karakter yang dikembangkan adalah jenis karakter yang bersifat religius dan karakter berbasis nilai budaya,peduli lingkungan, serta eksplor minat dan bakat yang dimiliki dengan adanya kegiatan-kegiatan ekskul, 3) kendala-kendala yang dihadapi dalam mengimplementasikan program pendidikan karakter adalah kurangnya dukungan dari pihak orang tua untuk berpartisipasi dalam kegiatan di asrama kemudian pada siswa asrama merasakan kebosanan dan rasa rindu pada suasana rumah, 4) Solusi-solusi yang diberikan dalam mengimplementasi program pendidikan karakter adalah mengadakan pertemuan bersama orang tua, memberikan toleransi-toleransi dan memberikan kegiatan yang bermanfaat. Untuk itu disarankan untuk : 1) kepala sekolah dan pihak guru dapat memberikan informasi mengenai implementasi program pendidikan karakter sehingga dapat dijalankan sesuai dengan prosedur-prosedur yang ada dengan jenis program yang telah dibuat. 2) Untuk siswa dapat meningkatkan jenis karakter yang dimiliki untuk dapat menjadi siswa yang dapat di terima dan dapat beradaptasi dengan lingkungan masyarakat. 3) Bagi peneliti dapat dijadikan pedoman untuk penelitian di masa mendatang Kata Kunci: Program Pendidikan Karakter, Siswa Asrama (Boarding School)
Download files

ARCHIVES

2024
Year Essay 2024
2023
Year Essay 2023
2022
Year Essay 2022
2021
Year Essay 2021
2020
Year Essay 2020
2019
Year Essay 2019
2018
Year Essay 2018
2017
Year Essay 2017
2016
Year Essay 2016
2015
Year Essay 2015
2014
Year Essay 2014
2013
Year Essay 2013
2012
Year Essay 2012
2011
Year Essay 2011