ESSAY

Writer / NIM
MINARTI DEHI / 131413012
Study Program
S1 - MANAJEMEN PENDIDIKAN
Advisor 1 / NIDN
Prof. Dr. phil. IKHFAN HARIS, M.Sc / 0021116705
Advisor 2 / NIDN
Dr. ARIFIN SUKING, S.Pd, M.Pd / 0005077604
Abstract
ABSTRAK Minarti Dehi, NIM. 131 413 012 "Hubungan Antara Budaya Organisasi dan Lingkungan Kerja dengan Kepuasan Kerja Pegawai di Kantor Cabang Dinas Pendidikan se-Kota Gorontalo". Pembimbing I Dr. Phil Ikhfan Haris, M.Sc dan pembimbing II Dr. Arifin Suking, M.Pd. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan budaya organisasi dan lingkungan kerja dengan kepuasan kerja pegawai di kantor Cabang Dinas Pendidikan Se-Kota Gorontalo. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuntitatif jenis penelitian korelasional. Penelitian ini dilaksanakan di Kantor Cabang Dinas Pendidikan Se-Kota Gorontalo. Populasi berjumlah 64 pegawai dan sampel 39 pegawai yang dipilih dengan menggunakan teknik random sampling. Teknik analisis data yaitu menggunakan uji validitas, reliabilitas instrumen dan uji normalitas data, korelasi parsial dan korelasi simultan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: (1) terdapat hubungan positif dan siqnifikan antara budaya organisasi dengan kepuasan kerja pegawai di kantor Cabang Dinas Pendidikan Kota Gorontalo, (2) terdapat hubungan positif siqnifikan antara lingkungan kerja dengan kepuasan kerja pegawai di kantor Cabang Dinas Pendidikan Kota Gorontalo, (3) terdapat hubungan positif secara bresama-sama antara budaya organisasi dan lingkungan kerja terhadap kepuasan kerja pegawai di kantor Cabang Dinas Pendidikan Kota Gorontalo. Saran-saran penelitian sebagai berikut: (1) Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kota Gorontalo untuk lebih memikirkan bagaimana strategi yang baik untuk menempatkan gedung-gedung kantor, (2) Cabang Dinas Pendidikan kota Gorontalo, agar lebih baik lagi dalam menumbuhkan nilai-nilai budaya organisasi untuk terciptanya kepuasan kerja pegawai, (3) pegawai untuk menjadikan suatu kekurangan dalam bekerja sebagai motivasi dan mempertahankan budaya organisasi yang sudah baik untuk meningkatkan kepuasan kerja. Kata kunci : Budaya Organisasi, Lingkungan Kerja, Kepuasan Kerja pegawai
Download files

ARCHIVES

2024
Year Essay 2024
2023
Year Essay 2023
2022
Year Essay 2022
2021
Year Essay 2021
2020
Year Essay 2020
2019
Year Essay 2019
2018
Year Essay 2018
2017
Year Essay 2017
2016
Year Essay 2016
2015
Year Essay 2015
2014
Year Essay 2014
2013
Year Essay 2013
2012
Year Essay 2012
2011
Year Essay 2011