ESSAY

Writer / NIM
FIKRAM ANIS / 131417002
Study Program
S1 - MANAJEMEN PENDIDIKAN
Advisor 1 / NIDN
Prof. Dr. SITTI ROSKINA MAS, MM, M.Pd / 0007046603
Advisor 2 / NIDN
Dr. ARIFIN SUKING, S.Pd, M.Pd / 0005077604
Abstract
Fikram Anis. 2022. Strategi Program Studi Mewujudkan Learning Outcome Pada Program Studi Manajemen Pendidikan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo. Skripsi, Jurusan Administrasi Pendidikan Program Studi Manajemen Pendidikan, Pembimbing (I) Dr. Sitti Roskina Mas, MM., M.Pd. dan Pembimbing (II) Dr. Arifin Suking, M.Pd. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) penyesuaian learning outcome dengan mengacu pada KKNI, (2) strategi program studi dalam mewujudkan learning outcome. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif eksplanatori. Jumlah subjek penelitian yaitu 15 orang dosen yang terdiri dari ketua jurusan, sekretaris jurusan dan dosen-dosen di lingkungan program studi Manajemen Pendidikan. Teknik pengumpulan data menggunakan angket yang disebarkan kepada dosen-dosen di lingkungan program studi Manajemen Pendidikan, wawancara kepada ketua jurusan, salah satu dosen, dan alumni. serta melakukan studi dokumentasi yaitu RPS, profil lulusan, dan hasil asosiasi program studi. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis deskriptif dengan menggunakan formula persentase. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa : 1) penyesuaian learning outcome berada pada kategori baik, karena penilaian sudah mengacu pada KKNI. 2) strategi program studi mewujudkan learning outcome berada pada kategori baik, strategi program studi mewujudkan outcome itu dengan integrasi pada proses pembelajaran, penyesuaian kurikulum dengan learning outcome dan pelibatan alumni. Dari hasil penelitian dapat disarankan kepada pihak fakultas dapat memahami dan mendukung setiap program studi, terkhususnya program studi Manajemen Pendidikan dalam mewujudkan learning outcomenya sesuai dengan strategi dan kebutuhan pihak jurusan dalam mewujudkan learning outcome dan untuk pihak jurusan dapat lebih bersinergi dalam mewujudkan learning outcomenya sehingga dapat mempersiapkan sumber daya manusia yang berkompeten sesuai bidang keahlian yang akan dimiliki lulusan. Kata Kunci : Strategi, Learning Outcome
Download files

ARCHIVES

2024
Year Essay 2024
2023
Year Essay 2023
2022
Year Essay 2022
2021
Year Essay 2021
2020
Year Essay 2020
2019
Year Essay 2019
2018
Year Essay 2018
2017
Year Essay 2017
2016
Year Essay 2016
2015
Year Essay 2015
2014
Year Essay 2014
2013
Year Essay 2013
2012
Year Essay 2012
2011
Year Essay 2011