ESSAY

Writer / NIM
IRAWATI PANE / 151410343
Study Program
S1 - PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Advisor 1 / NIDN
Prof. Dr. H. ABDUL HARIS PANAI, S.Pd, M.Pd / 0026016004
Advisor 2 / NIDN
Drs. AHMAD LAMUSU, S.Pd, M.Pd / 0019125809
Abstract
ABSTRAK Irawati Pane. 2012. Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Pengaruh Gravitasi Bulan Terhadap Bumi Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD Pada Siswa Kelas IV SDN 2 Iluta Kabupaten Gorontalo. Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Prof. Dr. H. Abdul Haris PanaI, S.Pd M.Pd dan Pembimbing II Drs. Ahmad Lamusu, S.Pd, M.Pd. Hasil belajar siswa pada materi pengaruh gravitasi bulan terhadap bumi di kelas IV SDN 2 Iluta Kabupaten Gorontalo, kurang memuaskan karena tidak memenuhi Kriteria Ketuntasan Minimum (KKM). Hal tersebut disebabkan oleh metode pembelajaran yang diterapkan oleh guru merupakan metode pembelajaran konvensional, yang menyebabkan pembelajaran kebanyakan berpusat pada guru dan siswa cenderung lebih pasif. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada materi pengaruh gravitasi bulan terhadap bumi melalui model pembelajaran kooperatif tipe STAD pada siswa kelas IV SDN 2 Iluta Kabupaten Gorontalo. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas yang dilakukan di kelas IV SDN 2 Iluta. Sumber data dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV. Data yang dikumpulkan dari penelitian ini berupa observasi selama proses pembelajaran berlangsung, hasil observasi aktivitas guru dan siswa, hasil evaluasi siswa serta dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian, proses pembelajaran materi pengaruh gravitasi bulan terhadap bumi di kelas IV SDN 2 Iluta dapat meningkatkan hasil belajar, hal ini ditunjukkan dengan ketuntasan yang diperoleh siswa sebelum menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe STAD yang tuntas hanya sejumlah 5 orang atau sebesar 23.80%, pada siklus I meningkat menjadi sejumlah 14 orang atau ketuntasan sebesar 66.67% dan pada siklus II meningkat lagi menjadi 19 orang atau ketuntasan sebesar 90.48%. Dengan adanya peningkatan tersebut maka dapat disimpulkan bahwa terjadi peningkatan pada hasil belajar siswa pada materi pengaruh gravitasi bulan terhadap bumi melalui model pembelajaran kooperatif tipe STAD dan siswa terlihat lebih aktif dalam proses pembelajaran. Kata Kunci: Hasil Belajar Siswa, Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD.
Download files

ARCHIVES

2024
Year Essay 2024
2023
Year Essay 2023
2022
Year Essay 2022
2021
Year Essay 2021
2020
Year Essay 2020
2019
Year Essay 2019
2018
Year Essay 2018
2017
Year Essay 2017
2016
Year Essay 2016
2015
Year Essay 2015
2014
Year Essay 2014
2013
Year Essay 2013
2012
Year Essay 2012
2011
Year Essay 2011