ESSAY

Writer / NIM
SUANTO DONDO / 311411167
Study Program
S1 - PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA
Advisor 1 / NIDN
Dr. DAKIA N. DJOU, M.Hum / 0026085907
Advisor 2 / NIDN
Dr. ELLYANA HINTA, M.Hum / 0023086208
Abstract
Sastra adalah realitas diangkat oleh pengarang yang dipadukan dengan imajinasi dan menggunakan bahasa sebagai bentuk penyampaian pesan. Objek penelitian ini yaitu pantung pantun Bolaang Mongondow atau tradisi lisan masyarakat Bolaang Mongondow yang dikemas oleh penutur pantung pantun dalam bentuk vcd players.Tradisi lisan tersebut berasal dari Kabupaten Bolaang Mongondow, Provinsi Sulawesi Utara, yang memiliki gaya bahasa yang beragam serta makna yang terkandung di dalamnya. Teori yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teori stilistika yang mengkaji gaya bahasa dengan menggunakan jenis-jenis gaya bahasa yang dikemukakan oleh Goris Keraf. Tujuan penelitian yaitu (1) mendeskripsikan penggunaan gaya bahasa repetisi jenis anafora dan jenis epistrofa dalam pantung pantun Bolaang Mongondow ditinjau dari struktur kalimat (2) mendeskripsikan penggunaan gaya bahasa eufemisme, persamaan (simile) dan ironi dalam pantung pantun Bolaang Mongondow ditinjau dari langsung tidaknya makna. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode deskriptif jenis kualitatif. Data dikumpulkan melalui (1) teknik rekaman (2) teknik simak catat. Teknik analisis data yakni (1) mengidentifikasi, (2) mengklasifikasi, (3) menganalisis, (4) mendeskripsikan, (5) menyimpulkan. Hasil penelitian dan pembahasan menunjukkan bahwa, penggunaan gaya bahasa dalam pantung pantun Bolaang Mongondow meliputi (1) gaya bahasa repetisi jenis anafora dan jenis epistrofa yang ditinjau dari struktur kalimat (2) gaya bahasa eufemisme, gaya bahasa persamaan (simile) serta gaya bahasa ironi yang ditinjau dari langsung tidaknya makna. Simpulan hasil penelitian ini yaitu terdapat penggunaan gaya bahasa berdasarkan struktur kalimat dan gaya bahasa berdasarkan langsung tidaknya makna. Kata-kata Kunci: gaya, bahasa, pantung, bolaang, mongondow
Download files

ARCHIVES

2024
Year Essay 2024
2023
Year Essay 2023
2022
Year Essay 2022
2021
Year Essay 2021
2020
Year Essay 2020
2019
Year Essay 2019
2018
Year Essay 2018
2017
Year Essay 2017
2016
Year Essay 2016
2015
Year Essay 2015
2014
Year Essay 2014
2013
Year Essay 2013
2012
Year Essay 2012
2011
Year Essay 2011