ESSAY

Writer / NIM
SRIMAYASARI RUMAMPUK / 411410086
Study Program
S1 - PENDIDIKAN MATEMATIKA
Advisor 1 / NIDN
Prof. Dr. Drs. HAMZAH B UNO, M.Pd / 0001066304
Advisor 2 / NIDN
DR. TEDY MACHMUD, M.Pd / 0025086907
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara kecerdasan emosional dengan kemandirian belajar matematika siswa pada mata pelajaran Matematika. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survei dengan pendekatan korelasional. Populasi dalam penelitian ini seluruh siswa kelas X SMA N 1 Popayato tahun ajaran 2013-2014 yang terdiri dari 7 kelas dengan total siswa berjumlah 207 orang. Pengambilan sampel dilakukan secara simple random sampling sebanyak 20% dari banyaknya populasi terjangkau sehingga diperoleh sampel sebanyak 35 orang. Analisis data penelitian menggunakan uji analisis regresi dan korelasi sederhana. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif antara kecerdasan emosional dengan kemandirian belajar matematika siswa pada mata pelajaran matematika. Kecerdasan emosional memberi kontribusi positif pada peningkatan kemandirian belajar siswa pada mata pelajaran matematika sebesar 41,89%. Kata Kunci: Kecerdasan Emosional, Kemandirian Belajar Siswa
Download files

ARCHIVES

2024
Year Essay 2024
2023
Year Essay 2023
2022
Year Essay 2022
2021
Year Essay 2021
2020
Year Essay 2020
2019
Year Essay 2019
2018
Year Essay 2018
2017
Year Essay 2017
2016
Year Essay 2016
2015
Year Essay 2015
2014
Year Essay 2014
2013
Year Essay 2013
2012
Year Essay 2012
2011
Year Essay 2011