ESSAY

Writer / NIM
MEGAWATI / 431411021
Study Program
S1 - PENDIDIKAN BIOLOGI
Advisor 1 / NIDN
Dr. MARINI SUSANTI HAMIDUN, S.Si, M.Si / 0004057006
Advisor 2 / NIDN
Dr. JUSNA AHMAD, M.Si / 0006046210
Abstract
ABSTRAK Megawati. 2016. " Keanekaragaman Jenis Tumbuhan Liana Di Sub Kawasan Taman Nasional Bogani Nani Wartabone Wilayah Lombongo". Skripsi, Jurusan Biologi, Fakultas Matematika dan IPA, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr. Marini Susanti Hamidun, S.Si, M.Si dan Pembimbing II Dr. Jusna Ahmad, M.Si. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis-jenis tumbuhan liana yang terdapat Di Sub kawasan Taman Nasional Bogani Nani Wartabone wilayah Lombongo, untuk mengetahui keanekaragaman tumbuhan liana Di Sub Kawasan Taman Nasional Bogani Nani Wartabone Wilayah Lombongo , dan untuk mengetahui jenis pohon yang dirambati oleh tumbuhan liana. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif menggunakan metode survey dan pengumpulan data dilakukan dengan metode eksploratif yang dibagi berdasarkan ketinggian pengambilan sampel disepanjang jalur perjalanan secara purposive sampling, yaitu teknik pengambilan sampel secara sengaja yang berdasarkan keberadaan tumbuhan liana yang dianggap mewakili tempat tersebut. Data diolah menggunakan rumus indeks keanekaragaman. Hasil identifikasi diperoleh 5 jenis tumbuhan liana yaitu Spatholobus palawanensis, Piper decumanum, Calamus inops, Piper betle dan Pasifflora foetida L, dengan nilai indeks keanekaragaman secara keseluruhan 1.567 yang berada pada kategori sedang. Kata Kunci: Keanekaragaman, Tumbuhan Liana, di Sub Kawasan Taman Nasional Bogani Nani Wartabone Wilayah Lombongo.
Download files

ARCHIVES

2024
Year Essay 2024
2023
Year Essay 2023
2022
Year Essay 2022
2021
Year Essay 2021
2020
Year Essay 2020
2019
Year Essay 2019
2018
Year Essay 2018
2017
Year Essay 2017
2016
Year Essay 2016
2015
Year Essay 2015
2014
Year Essay 2014
2013
Year Essay 2013
2012
Year Essay 2012
2011
Year Essay 2011