Writer / NIM
MELGIANTI MAHABI / 441413001
Study Program
S1 - PENDIDIKAN KIMIA
Advisor 1 / NIDN
Prof. Dr ISHAK ISA, M.Si / 0026056106
Advisor 2 / NIDN
Drs MANGARA SIHALOHO, M.Pd / 0012086608
Abstract
ABSTRAK
Melgianti Mahabi. 2017. Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Team Assisted Individualization Berbasis Handout terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas XI MIA SMA Negeri 1 Kabila pada Materi Larutan Penyangga. Skripsi Jurusan Pendidikan Kimia Program Pendidikan Strata-1 (S1) Fakultas Matematika dan IPA Universitas Negeri Gorontalo. Dosen pembimbing I Prof. Dr. Ishak Isa, M.Si dan Pembimbing II Drs. Mangara Sihaloho, M.Pd.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengguanaan model pembelajaran Team Assisted Individualization berbasis Handout terhadap hasil belajar siswa pada materi larutan penyangga. Metode penelitian yang digunakan merupakan metode eksperimen, jenis true experimental design dengan desain penelitian "pretest-posttest control group design". Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan cluster random sampling, sehingga diperoleh kelas eksperimen yaitu kelas XI MIA 3 yang dibelajarkan dengan menggunakan model pembelajaran Team Assisted Individualization (TAI) berbasis Handout dan kelas kontrol yaitu kelas XI MIA 4 dibelajarkan menggunakan metode konvensional. Pengambilan data menggunakan tes dalam bentuk pilihan ganda beralasan. Data dianalisis dengan uji gain skor ternormalisasi, uji normalitas dan homogenitas varian, serta uji hipotesis menggunakan uji t statistik. Hasil penelitian menunjukkan nilai rerata hasil belajar kelas XI MIA kelompok eksperimen lebih tinggi dari kelompok kontrol, yaitu 41,11>28,22. Hasil uji hipotesis menunjukkan Thitung=3,38. Berdasarkan taraf signifikansi 5%, dk=60 diperoleh Ttabel=1,67155, maka Thitung>Ttabel, sehingga Ho ditolak dan H1 diterima. Jadi, model pembelajaran kooperatif tipe TAI berbasis handout berpengaruh terhadap hasil belajar siswa Kelas XI MIA SMA Negeri 1 Kabila pada Materi Larutan Penyangga.
Kata Kunci: TAI, Handout, Larutan Penyangga, Hasil Belajar Siswa
Download files