ESSAY

Writer / NIM
EKA ANGGRIANI ODJA / 441413051
Study Program
S1 - PENDIDIKAN KIMIA
Advisor 1 / NIDN
Dr NETTY INO ISCHAK, Dra., M.Kes / 0023026803
Advisor 2 / NIDN
Dr. AKRAM LA KILO, M.Si / 0011047702
Abstract
Eka Anggriani Odja 2017. "Pengaruh Keterampilan Proses Sains terhadap Hasil Belajar". Skripsi Program Studi Pendidikan Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr. Netty Ino Ischak, M.Kes dan Pembimbing II Dr. Akram La Kilo, M.Si. Penelitian ini bertujuan untuk Untuk mengetahui pengaruh keterampilan proses sains terhadap hasil belajar siswa pada materi asam basa. Jenis penelitian adalah penelitian eksperimen dengan desain Posttest-Only Control Design. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan tehnik Purposive Sampling. Sampel penelitian untuk kelas eksperimen dan kelas kontrol masing-masing berjumlah 31 siswa. Pengumpulan data menggunakan tes objektif sebagai instrumen yaitu tes berisi tentang materi larutan asam basa. Teknik analisis data yang digunakan untuk menguji hipotesis penelitian adalah uji-t. Berdasarkan hasil statistika diperoleh nilai rata-rata post-tes kelas eksperimen yaitu 58,55 sedangkan untuk kelas kontrol nilai rata-rata post-tes yaitu 39,68. Hasil analisis data untuk hasil belajar menunjukkan bahwa dalam taraf signifikan 0,05 diperoleh nilai thitung > ttabel atau 6,22 > 1,671 maka H0 ditolak atau dengan kata lain menerima H1. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh Keterampilan Proses Sains terhadap hasil belajar siswa pada materi larutan asam basa. Kata Kunci : Keterampilan Proses Sains, Hasil Belajar, Larutan Asam Basa.
Download files

ARCHIVES

2024
Year Essay 2024
2023
Year Essay 2023
2022
Year Essay 2022
2021
Year Essay 2021
2020
Year Essay 2020
2019
Year Essay 2019
2018
Year Essay 2018
2017
Year Essay 2017
2016
Year Essay 2016
2015
Year Essay 2015
2014
Year Essay 2014
2013
Year Essay 2013
2012
Year Essay 2012
2011
Year Essay 2011