ESSAY

Writer / NIM
ABDUL KADIR SETIAWAN / 511409067
Study Program
S1 - TEKNIK SIPIL
Advisor 1 / NIDN
KOMANG ARYA UTAMA, S.T., M.Eng / 0022127803
Advisor 2 / NIDN
Ir. RAWIYAH HUSNAN, M.T. / 0027046408
Abstract
Sumber listrik di Gorontalo saat ini masih didominasi dengan pembangkit listrik tenaga diesel yang bahan bakarnya akan habis seiring berjalannya waktu. Gorontalo merupakan provinsi yang memiliki sumber daya air yang sangat melimpah, sementara masih banyak daerah yang tidak menikmati listrik. Pembangkit listrik tenaga air (PLTA) bisa menjadi solusi dalam mengatasi masalah kekurangan listrik saat ini. PLTA adalah suatu sistem pembangkit listrik yang memanfaatkan air dan head sebagai sumbernya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui debit andalan Sungai Butaiyo Kiki, daya listrik yang dapat dihasilkan dan perencanaan dasar bangunan PLTA. Metode yang digunakan untuk analisis debit andalan bulanan adalah metode empiris F.J. Mock. Tinggi head diperoleh dari pengukuran topografi secara langsung di lapangan dengan menggunakan global positioning sytem (GPS), dan dihitung besar potensi listrik yang dapat dihasilkan dari sungai tersebut, dengan desain dasar infrastrukturnya. Debit andalan rata-rataQ90 diperoleh sebesar 0,60 m3/detik. Berdasarkan kondisi lapangan tinggi headefektif adalah13,23 m, diperoleh daya sebesar 48.798 watt Banyaknya rumah yang mendapat suplay daya listrik ini dengan kebutuhan minimum listrik per rumah sebesar 170 watt adalah 287 rumah. Sedangkan untuk desain bangunan pembangkit listrik diperoleh; tinggi mercu bendung 2,5 m, lebar bukaan intake 1 m, dan tinggi bukaan intake 0,5 m. Saluran pembawa: segi empat dengan tinggi 1,3 m, lebar 1 m, bak pengendap dengan lebar 1,5 m, panjang 16 m. Bak penenang dengan panjang bak 6 m, lebar bak 3 m, dan tinggi bak 2,5 m. Kata Kunci : Debit Andalan, Potensi Energi, Sungai Butaiyo Kiki, Pembangkit Listrik Tenaga Air.
Download files

ARCHIVES

2024
Year Essay 2024
2023
Year Essay 2023
2022
Year Essay 2022
2021
Year Essay 2021
2020
Year Essay 2020
2019
Year Essay 2019
2018
Year Essay 2018
2017
Year Essay 2017
2016
Year Essay 2016
2015
Year Essay 2015
2014
Year Essay 2014
2013
Year Essay 2013
2012
Year Essay 2012
2011
Year Essay 2011