Writer / NIM
SYAHDAN PANIGORO / 511417007
Study Program
S1 - TEKNIK SIPIL
Advisor 1 / NIDN
YULIYANTY KADIR, S.T., M.T. / 0030047202
Advisor 2 / NIDN
FRICE L. DESEI, ST., M.Sc / 0003097303
Abstract
Syahdan Panigoro. 2022. Analisis Perencanaan Tebal Lapis Tambah (Overlay) Struktural Dengan Metode Manual Desain Perkerasan dan Metode Analisa Komponen 1987 Pada Ruas Jalan Makassar Kota Gorontalo. Program Studi S1 Teknik Sipil, Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing 1, Yuliyanti Kadir, S.T., M.T. dan Pembimbing II, Frice L. Desei, S.T., M,Sc.
Tujuan dari penelitian ini adalah menghitung tebal lapis tambah (overlay) perkerasan lentur ruas Jalan Makassar dengan Metode (MDPJ) 2017, menghitung tebal lapis tambah (overlay) perkerasan lentur ruas Jalan Makassar dengan Metode (MAK) 1987, dan membandingkan hasil analisa tebal lapis tambah (overlay) berdasarkan Metode (MDPJ) 2017 dan Metode (MAK) 1987.
Penelitian ini dilakukan di ruas Jalan Makassar yaitu tepatnya di Kecamatan Kota Tengah Kota Gorontalo. Pada penelitian ini menggunakan data primer yaitu data survei lalu lintas harian rata-rata (LHR) dan data sekunder yang didapatkan dari instansi yaitu PUPR Kota Gorontalo. Data sekunder yang digunakan adalah hasil pengujian lendutan menggunakan alat Benkelman Beam (BB), data CBR (California Bearing Ratio), data curah hujan, dan data perkerasan jalan lama. Data yang didapatkan diolah dan dikorelasikan dengan parameter yang menjadi tujuan penelitian, serta analisis menggunakan Metode (MDPJ) 2017, dan Metode (MAK) 1987.
Berdasarkan hasil analisis dan perhitungan yang telah dilakukan dengan Metode (MDPJ) 2017 tebal overlay ditentukan berdasarkan lendutan maksimum dan lengkung lendutan. Dari hasil analisa tebal overlay diperoleh 100 cm atau sama dengan 10 cm. Berdasarkan hasil analisis dan perhitungan yang telah dilakukan dengan Metode (MAK) 1987 tebal overlay untuk perkerasan nilai ITP ditentukan grafik nomogram dan batas tebal lapis tambah. Dari hasil analisa tebal overlay diperoleh 50 mm atau sama dengan 5,0 cm.
Download files