ESSAY

Writer / NIM
HANNY APRILIA MUJADDIDAH / 511418023
Study Program
S1 - TEKNIK SIPIL
Advisor 1 / NIDN
Ir. RAWIYAH HUSNAN, M.T. / 0027046408
Advisor 2 / NIDN
ARYATI ALITU, S.T., M.T. / 0007046907
Abstract
Mujaddidah, Hanny Aprilia. 2022. Pengaruh Variasi Peredam Energi Tipe USBR terhadap Karakteristik Hidraulika di Hilir Bendungan Bulango Ulu. Program Studi S1 Teknik Sipil, Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing Ir. Rawiyah Husnan, M.T. dan Aryati Alitu, S.T., M.T. Kolam olakan tipe USBR adalah salah satu jenis peredam energi yang biasanya digunakan pada bendungan, agar tidak terjadi panggerusan setempat yang dapat membahayakan tubuh bendungan. Penelitian ini bertujuan untuk (1) menganalisis karakteristik hidraulika dan; (2) menganalisis tipe peredam energi yang cocok untuk kala ulang debit Q100th, Q1000th, dan QPMF. Lokasi penelitian berada di Bendungan Bulango Ulu, Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo. Data yang digunakan yaitu data sekunder berupa data debit kala ulang Q100th, Q1000th, dan QPMF, data elevasi, data jarak antar saluran, data lebar, data kemiringan, dan data panjang saluran. Metode yang digunakan adalah menganalisis profil muka air pada saluran peluncur, kedalaman konjugasi setelah pelimpah, kemudian menghitung dimensi kolam olakan USBR, tinjauan aliran getar dan kavitasi. Hasil analisis pada studi ini diperoleh (1) Karakteristik hidraulika menghasilkan bahwa tidak terjadi kavitasi dan getaran, jenis loncatan adalah tunak, dan terjadi perubahan jenis aliran dari superkritis maupun kritis menjadi subkritis (2) Peredam energi yang cocok digunakan adalah USBR tipe III. Kata Kunci: Bendungan, peredam energi, kolam olakan datar (USBR).
Download files

ARCHIVES

2024
Year Essay 2024
2023
Year Essay 2023
2022
Year Essay 2022
2021
Year Essay 2021
2020
Year Essay 2020
2019
Year Essay 2019
2018
Year Essay 2018
2017
Year Essay 2017
2016
Year Essay 2016
2015
Year Essay 2015
2014
Year Essay 2014
2013
Year Essay 2013
2012
Year Essay 2012
2011
Year Essay 2011