ESSAY

Writer / NIM
PITER MOHI / 631411008
Study Program
S1 - BUDIDAYA PERAIRAN
Advisor 1 / NIDN
Ir. H. RULLY TUIYO, M.Si / 0016096010
Advisor 2 / NIDN
MULIS, S.Pi, M.Sc / 0002028101
Abstract
ABSTRAK PITER MOHI. 2011. "Pengaruh Penggunaan Minyak Cengkeh (Eugenia aromatica) Dengan Dosis Yang Berbeda Terhadap Lama Waktu Pingsan Benih Ikan Mas Koi (Cyprinus carpio) Di Balai Benih Ikan (BBI) Kota Gorontalo, dibawah Bimbingan Bapak Ir. H. Rully Tuiyo, M.Si dan Bapak Mulis S.Pi, M.Sc Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan minyak cengkeh dengan dosis berbeda terhadap lama waktu pingsan dan lama waktu pulih sadar benih ikan mas koi (Cyprinus carpio). Minyak cengkeh digunakan sebagai bahan anastesi dalam proses pemingsanan ikan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan 4 perlakuan dan 3 kali ulangan. Hewan uji yang digunakan berupa benih ikan mas koi (Cyprinus carpio) sebanyak 60 ekor. Sebagai perlakuan pemberian minyak cengkeh dengan dosis Perlakuan A (1 ml), B (2 ml), C (3 ml) dan D (0 ml). wadah penelitian yang digunakan berupa 12 buah wada plastic dan masing-masing di isi 5 ekor benih ikan mas koi (Cyprinus carpio). Penelitian berlangsung selama 7 hari mulai dari tahap persiapan alat dan bahan penelitian. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) menggunakan Analysis of Variance (ANOVA). Selanjutnya dilakukan uji lanjut menggunakan Uji Beda Nyata Terkecil (BNT) dengan tingkat kepercayaan 99%. Kata Kunci : Bahan Anastesi, Penggunaan Minyak Cengkeh, Waktu Pingsan.
Download files

ARCHIVES

2024
Year Essay 2024
2023
Year Essay 2023
2022
Year Essay 2022
2021
Year Essay 2021
2020
Year Essay 2020
2019
Year Essay 2019
2018
Year Essay 2018
2017
Year Essay 2017
2016
Year Essay 2016
2015
Year Essay 2015
2014
Year Essay 2014
2013
Year Essay 2013
2012
Year Essay 2012
2011
Year Essay 2011