ESSAY

Writer / NIM
MOH. NUR SYAIFUL HENTU / 831417103
Study Program
S1 - PENDIDIKAN JASMANI KESEHATAN DAN REKREASI
Advisor 1 / NIDN
Drs ASWAN DAI, M.Pd / 0021026102
Advisor 2 / NIDN
Dr MEYKE PARENGKUAN, M.Pd / 0003047906
Abstract
Moh. Nur syaiful. Hentu. 831417103, 2022. Survei Pembelajan PJOK di Era New Normal Pada SMP Se-kecamatan Biau Kabupaten Buol. Jurusan Pendidikan Keolahragaan Fakultas Olahraga dan Kesehatan Universitas Negeri Gorontalo, dibawah bimbingan Bapak Drs. Aswan Dai, M.Pd selaku Pembimbing 1, dan ibu Dr. Meyke Parengkuan, M.Pd Selaku Pembimbing II. Tujuan dari dilakukannya penelitian ini, untuk mengetahui seberapa parah efek pandemi terhadap keberlangsungan proses pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan didunia pendidikan itu sendiri. Khusisnya di SMP Se-Kecamatan Biau Kabupaten Buol. Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini ialah kualitatif deskriptif yang mana dalam penjabarannya dilakukan penyajian data dalam bentuk pendeskripsiaan kondisi lapangan dengan menggunakan kata-kata yang dilengkapi dengan bukti dokumentasi selama meneliti dan bukan angka. Adapun instrumen yang dipakai dalam penelitian ini yaitu Observasi, wawancara, dokumentasi. Hasil Penelitian : Ditengah masifnya perkembangan technologi diera revolusi industri 4.0 berimbas langsung pada keberlangsungan proses pembelajaran didunia pendididkan saat ini, satu sisi sangat membantu dalam proses pembelajaran dimasa covid ke pembelajaran diera new normal. Sayanganya proses perkembangan technologi yang semakin pesat tidak diimbangi dengan sarana dan prasara yang memadai untuk menunjang proses pembelajaran secara optimal. Seiring dengan berjalannya waktu, akhirnya proses pembelajaran dari rumah akhirnya bisa dilakukan secara tatap muka disekolah dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan di era new normal saat ini. Kata Kunci : Survei, Pembelajaran, Era New Normal.
Download files

ARCHIVES

2024
Year Essay 2024
2023
Year Essay 2023
2022
Year Essay 2022
2021
Year Essay 2021
2020
Year Essay 2020
2019
Year Essay 2019
2018
Year Essay 2018
2017
Year Essay 2017
2016
Year Essay 2016
2015
Year Essay 2015
2014
Year Essay 2014
2013
Year Essay 2013
2012
Year Essay 2012
2011
Year Essay 2011