ESSAY

Writer / NIM
SUPARMAN W. H. UBA / 832409013
Study Program
S1 - PENDIDIKAN KEPELATIHAN OLAHRAGA
Advisor 1 / NIDN
Drs. RUSKIN, M.Pd / 0031125723
Advisor 2 / NIDN
RUSLAN / 0017087802
Abstract
ABSTRAK Suparman WH Uba. Nim. 832 409 013/2014. "Pengaruh Latihan Plyometric Terhadap peningkatan power otot tungkai pada Permainan Bola Voli siswa kelas XI Di SMA Negeri 2 Kwandang". Skripsi, Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan dan Keolahragaan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing 1 Ruslan, S.Pd, M.Pd dan Pembimbing II Drs. Ruskin, M.Pd. Penelitian ini merupakan jenis penelitian eksperimen yang bertujuan untuk melihat sejauh mana pengaruh Pengaruh Latihan Plyometric dapat meningkatan power otot tungkai pada Permainan Bola Voli siswa kelas XI di SMA Negeri 2 Kwandang dengan menggunakan desain penelitian one group pre test and post test desain dan jumlah sampel sebanyak 20 orang. Instrument yang digunakan dalam penelitian ini yaitu tes vertical jump atau tes loncat tegak. Data hasil penelitian melalui perhitungan mean, uji normalitas dan homogenitas data menunjukan bahwa data berdistribusi normal dan berasal dari varians yang homogeny. Untuk perhitungan dan hasil penelitian uji t diperoleh harga thitung untuk Variabel adalah 42.25 dan hasil tdaftar 2.02 dengan kriteria pengujian Terima H0, jika : dengan taraf nyata = 0,05 atau = 0,01 dan dk = . Jadi, H0 ditolak dan Ha di terima karena 42.25 berada pada daerah penerimaan Ha. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat Pengaruh Latihan Plyometric Terhadap peningkatan power otot tungkai pada Permainan Bola Voli siswa kelas XI Di SMA Negeri 2 Kwandang. Kata kunci: Latihan Pliometrik, Power Otot Tungkai.
Download files

ARCHIVES

2024
Year Essay 2024
2023
Year Essay 2023
2022
Year Essay 2022
2021
Year Essay 2021
2020
Year Essay 2020
2019
Year Essay 2019
2018
Year Essay 2018
2017
Year Essay 2017
2016
Year Essay 2016
2015
Year Essay 2015
2014
Year Essay 2014
2013
Year Essay 2013
2012
Year Essay 2012
2011
Year Essay 2011