Writer / NIM
						TAUFIK MAHMUD / 832410095
						Study Program
						S1 - PENDIDIKAN KEPELATIHAN OLAHRAGA
						Advisor 1 / NIDN
						Drs. RUSKIN, M.Pd / 0031125723
						Advisor 2 / NIDN
						RUSLAN / 0017087802
						Abstract
						PENGARUH LATIHAN DUMBELL CURL TERHADAP KETEPATAN SERVIS BAWAH DALAM PERMAINAN BOLA VOLI PADA SISWA
 KELAS VIII SMP NEGERI 1 BULANGO UTARA
Ruskin, Ruslan, Loly 1
ABSTRAK
Dalam observasi  yang telah dilakukan oleh peneliti, peneliti menemukan masalah yang di alami oleh SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 1 BULANGO UTARA dalam permainan bola voli yaitu ketika siswa melakukan servis bawah bola tidak melewati Net  ataupun tidak tepat sasaran.
Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen yang populasinya adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Bulango Utara yang berjumlah 103 0rang. Dari populasi di ambil 20 orang siswa kelas VIII sebagai sampel.
Hipotesis Penelitian adalah terdapat pengaruh Latihan Dumbell Curl Terhadap Ketepatan Servis Bawah Dalam Permainan Bola Voli Pada Siswa Kelas VIII SMP Negeri 1 Bulango Utara.
Untuk menguji hipotesis yang mengatakan bahwa terdapat pengaruh latihan Dumbell Curl terhadap Ketepatan Servis Bawah  Pada Permainan Bola Voli untuk siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Bulango Utara, digunakan teknik statistik uji t Analisis Varians (ANAVA). Dari hasil perhitungan diperoleh harga t sebesar  13.98 dan t diperoleh harga sebesar 1.729. Ternyata harga t lebih besar dari pada harga t . Berdasarkan hal tersebut, maka harga t telah berada di luar daerah penerimaan H0. Dapat disimpulkan bahwa Ho di tolak dan dapat menerima hipotesis Ha  yang menyatakan ; Terdapat pengaruh latihan Dumbell Curl terhadap  Ketepatan Servis Bawah pada siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Bulango Utara. 
Kata kunci :  Latihan Dumbell Curl,Ketepatan Servis Bawah, Bola Voli.
						Download files