ESSAY

Writer / NIM
VIDYA VRIVANTY HIDAYAT / 841410119
Study Program
S1 - KEPERAWATAN
Advisor 1 / NIDN
dr. ZUHRIANA K YUSUF, M.Kes / 0006017405
Advisor 2 / NIDN
IQBAL D.HUSAIN, S.Kep, Ns., M.KeP / 012
Abstract
ABSTRAK Vidya V. Hidayat. 2014. Faktor - faktor yang mempengaruhi kepuasan pasien dalam pelayanan keperawatan di ruangan interna kelas I RSUD Prof. Dr. H. Aloei Saboe Kota Gorontalo. Skripsi, Jurusan Keperawatan, Fakultas Ilmu - Ilmu Kesehatan dan Keolahragaan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I dr. Zuhriana K. Yusuf, M.Kes dan Ns. Iqbal Husain, S.Kep, M.Kep, Sp.KMB Pembimbing II. Pelayanan keperawatan adalah pelayanan keperawatan profesional yang memiliki mutu, kualitas, bersifat efektif, efisien sehingga memberikan kepuasan pada kebutuhan dan keinginan lebih dari yang diharapkan pelanggan atau pasien.Tujuan dari penelitian ini adalah Diketahuinya Faktor-faktor Kepuasan Pasien dalam Pelayanan Keperawatan. Desain Penelitian ini menggunakan metode penelitian survey analitik dengan pendekatan waktu crooss sectional. Populasi dalam penelitian adalah seluruh pasien rawat inap pada saat penelitian. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 33 orang dengan tehnik pengambilan accidental sampling. Analisis data yang digunakan adalah analisis univariat yaitu mendeskripsikan karakteristik setiap variabel penelitian. Hasil penelitian menunjukan tangible baik 28 (84,8%) dan kurang 5 (15,2%), reliability baik 27 (81,8%) dan kurang 6 (18,2%), responsiveness baik 29 (87,9%) dan kurang 4 (12,1%), assurance baik 29 (87,9%) dan kurang 4 (12,1%), emphaty baik 30 (90,9%) dan kurang 3 (9,1%) dan tingkat kepuasan pasien dalam kategori puas 29 (87,9%) dan tidak puas 4 (12,1%). Kesimpulan tingkat kepuasan pasien dipengaruhi oleh pelayanan keperawatan dimana rata - rata pelayanan keperawatan dikategorikan baik. Saran diharapkan dapat bermanfaat bagi pihak rumah sakit untuk mempertahankan dan meningkatkan pelayanan keperawatan. Kata Kunci: Kepuasan Pasien, Pelayanan Keperawatan Daftar Pustaka : 22 (2000 - 2012)
Download files

ARCHIVES

2024
Year Essay 2024
2023
Year Essay 2023
2022
Year Essay 2022
2021
Year Essay 2021
2020
Year Essay 2020
2019
Year Essay 2019
2018
Year Essay 2018
2017
Year Essay 2017
2016
Year Essay 2016
2015
Year Essay 2015
2014
Year Essay 2014
2013
Year Essay 2013
2012
Year Essay 2012
2011
Year Essay 2011