ESSAY

Writer / NIM
RIRIN HASAN / 841418003
Study Program
S1 - KEPERAWATAN
Advisor 1 / NIDN
dr SRI ANDRIANI IBRAHIM, M.Kes / 0007037104
Advisor 2 / NIDN
ANDI MURSYIDAH, S.Kep.,NS., M.Kes / 8870430017
Abstract
ABSTRAK Ririn Hasan 2022. Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Tingkat Konsentrasi Belajar Secara Daring Pada Anak Di Masa Pandemi Covid-19 Di SDN 41 Hulonthalangi. Program Studi Ilmu Keperawatan, Fakultas Olahraga Dan Kesehatan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I dr Sri Andriani Ibrahim, M.Kes Dan Pembimbing II Ns Andi Mursyidah S.Kep., M.Kes. Covid-19 yang melanda dunia menimbulkan dampak besar pada aspek kehidupan dunia, termasuk indonesia. Dalam bidang pendidikan, pemerintah memberlakukan pembelajaran dari rumah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Selama pembelajaran dari rumah, masalah terbesar yang dialami anak sekolah adalah kurang konsentrasi. Tingkat konsentrasi belajar dipengaruhi oleh berbagai faktor yaitu lingkungan belajar, pola tidur, dan kebiasaan sarapan pagi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan tingkat konsentrasi belajar secara daring pada anak di masa pandemi covid-19. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan Cross sectional, teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu teknik proportional random sampling dengan jumlah sampel 136 responden. Analisa data menggunakan uji fisher exact test. Hasil penelitian didapatkan faktor yang memiliki hubungan terhadap konsentrasi belajar yakni lingkungan belajar (p=0,014), pola tidur (p=0,009), dan kebiasaan sarapan pagi (p=0,033). Diharapkan penelitian ini dapat menambah wawasan siswa tentang cara meningkatkan konsentrasi belajar, dan faktor-faktor yang mempengaruhi konsentrasi belajar. Kata Kunci : Konsentrasi belajar, Daring Daftar Pustaka : 60 (2011-2021)
Download files

ARCHIVES

2024
Year Essay 2024
2023
Year Essay 2023
2022
Year Essay 2022
2021
Year Essay 2021
2020
Year Essay 2020
2019
Year Essay 2019
2018
Year Essay 2018
2017
Year Essay 2017
2016
Year Essay 2016
2015
Year Essay 2015
2014
Year Essay 2014
2013
Year Essay 2013
2012
Year Essay 2012
2011
Year Essay 2011