Writer / NIM
FARALIA EKA YOSHIDA / 851419008
Study Program
S1 - KEDOKTERAN
Advisor 1 / NIDN
dr. MAIMUN IHSAN, Sp. OG (K) / 8944330021
Advisor 2 / NIDN
dr. ELVIE FEBRIANI DUNGGA, M.Kes / 0017027904
Abstract
ABSTRAK
Yoshida, Faralia Eka. 2023. Hubungan Indeks Massa Tubuh dengan Siklus Menstruasi Pada Siswi SMKN 2 Gorontalo. Skripsi. Program Studi Pendidikan Dokter, Fakultas Kedokteran, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I dr. Maimun Ihsan, Sp.OG(K) dan Pembimbing II dr. Elvie Febriani Dungga, M.Kes.
Siklus menstruasi merupakan proses hormonal yang terkoordinasi teratur pada tubuh wanita yang dapat menjadi salah satu indikator untuk menggambarkan kesehatan reproduksi wanita. Berdasarkan Riskesdas (2018),, 11,7% remaja Indonesi mengalami gangguan siklus menstruasi. Indeks Massa Tubuh (IMT) dapat menjadi faktor yang dapat mengganggu siklus menstruasi, sehingga tujuan penelitian ini adalah mengetahui hubungan indeks massa tubuh (IMT) dengan siklus menstruasi pada siswi SMKN 2 Gorontalo. Penelitian ini menggunakan desain cross sectional. Sampel dipilih dengan menggunakan teknik probability sampling dengan cara simple random sampling dengan total sampel sebanyak 173 orang. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner data IMT dan siklos menstruasi responden. Hubungan IMT dengan siklus menstruasi diuji dengan uji korelasi Spearman. Dari 173 responden yang datanya dianalisis, sebanyak 128 responden (74%) memiliki IMT normal, 19 responden (11%) memiliki IMT kurus, dan 26 responden (15%) memiliki IMT gemuk. Dari total responden tersebut sebanyak 117 responden (67,6%) memiliki siklus menstruasi normal dan 56 responden (32,4%) tidak normal. Terdapat 14 responden (10,9%) dari total reponden IMT normal, 18 responden (94,7%) dari total responden IMT kurus, dan 24 responden (92,3%) dari total responden IMT gemuk yang memiliki siklus mentruasi tidak normal. Terdapat hubungan yang signifikan antara IMT dengan siklus menstruasi pada siswi SMKN 2 Gorontalo dengan p-value sebesar 0,019. Terdapat hubungan yang signifikan antara IMT dan siklus menstruasi pada siswi SMKN 2 Gorontalo.
Kata Kunci: IMT; indeks massa tubuh; siklus menstruasi; siswi
Daftar Pustaka: (2007-2022)
Download files