ESSAY

Writer / NIM
SHINTABELLA MIRZYA CINTYA / 851419031
Study Program
S1 - KEDOKTERAN
Advisor 1 / NIDN
dr. MUHAMAD NUR SYUKRIANI YUSUF, S.Ked., MMedEd / 0012107608
Advisor 2 / NIDN
Dr. dr. VIVIEN NOVARINA A KASIM, M.KES / 0019058301
Abstract
ABSTRAK Cintya, Shintabella Mirzya. 2023. Hubungan Tingkat Kecemasan dengan Kelulusan dalam Pelaksanaan Objective Structured Clinical Examination (osce) pada Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Negeri Gorontalo. Skripsi, Program Studi Kedokteran, Fakultas Kedokteran Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I dr. Muhamad Nur Syukriani Yusuf, M.Med.Ed dan peembimbing II Dr. dr. Vivien Novarina A. Kasim, M.Kes. Salah satu penilaian keterampilan klinik pada mahasiswa kedokteran adalah Objective Structured Clinical Examination (OSCE). Pelaksanaan OSCE akan dibuat dengan skenario yang situasi dan kondisinya sesuai dengan kasus atau masalah klinik yang terjadi sehingga menimbulkan kecemasan pada mahasiswa kedokteran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat kecemasan dengan kelulusan dalam pelaksanaan OSCE pada mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Negeri Gorontalo. Desain penelitian menggunakan survei analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi yaitu mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Negeri Gorontalo Angkatan 2019, 2020, 2021 yang melaksanakan OSCE pada blok yang sedang dilaksanakan. Pengambilan sampel menggunakan metode total sampling dengan jumlah responden sebanyak 147 mahasiswa. Hamilton Rating Scale for Anxiety (HARS) digunakan untuk mengukur tingkat kecemasan dan hasil OSCE sebagai kelulusan mahasiswa. Hubungan tingkat kecemasan dengan kelulusan OSCE dianalisis menggunakan uji Chi-square. Dari 147 mahasiswa, mayoritas mahasiswa dengan kategori tidak ada kecemasan (86 mahasiswa, 58,5%), diikuti oleh mahasiswa dengan kecemasan ringan (31 mahasiswa, 21,1%), mahasiswa kecemasan sedang (21 mahasiswa, 14,3%), dan mahasiswa kecemasan berat (9 mahasiswa, 6,1%). Didapatkan 65 mahasiswa tidak lulus dan 82 mahasiswa lulus dalam OSCE. Terdapat hubungan tingkat kecemasan dengan kelulusan OSCE pada mahasiswa kedokteran (p value = 0,049). Terdapat hubungan tingkat kecemasan dengan kelulusan dalam pelaksanaan OSCE pada mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Negeri Gorontalo. Pengelola mata kuliah perlu mempertimbangkan masalah dan hambatan mahasiswa hingga menimbulkan kecemasan dalam pelaksanaan OSCE sebagai upaya meningkatkan kelulusan. Kata Kunci : Kelulusan, mahasiswa kedokteran, OSCE, tingkat kecemasan Daftar Pustaka : 32 (2003-2022)
Download files

ARCHIVES

2024
Year Essay 2024
2023
Year Essay 2023
2022
Year Essay 2022
2021
Year Essay 2021
2020
Year Essay 2020
2019
Year Essay 2019
2018
Year Essay 2018
2017
Year Essay 2017
2016
Year Essay 2016
2015
Year Essay 2015
2014
Year Essay 2014
2013
Year Essay 2013
2012
Year Essay 2012
2011
Year Essay 2011