ESSAY

Writer / NIM
NURAFNI FAJARIAH / 931412207
Study Program
S1 - MANAJEMEN
Advisor 1 / NIDN
SUPARDI NANI, SE., M.Si / 0017077601
Advisor 2 / NIDN
LANTO MIRIATIN AMALI, S.Sos, M.Si / 0022108104
Abstract
ABSTRAK Nurafni Fajariah. NIM 931 412 207. 2016. Pengaruh Efisiensi Modal Kerja dan Likuiditas Terhadap Profitabilitas Pada PT Unilever Indonesia Tbk Periode 2003-2013. Skripsi. Program Studi S1 Manajemen, Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Gorontalo. Supardi Nani, SE., M.Si Selaku pembimbing I dan Lanto Miriatin Amali, S.Sos., M.si Selaku Pembimbing II. Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh Efisiensi modal kerja yang diukur dengan perputaran piutang, perpuratan persediaan, perputaran modal kerja, dan Likuiditas diukur dengan Current rasio, Quick rasio, yang merupakan variabel independen (bebas) terhadap profitabilitas yang diukur dengan menggunakan Return On Asset sebagai variabel dependen (terikat). Pada penelitian ini, data dianalisis menggunakan metode statistik dalam software SPSS (17,0) Berdasarkan hasil penelitian menunjukan bahwa Efisiensi Modal kerja (perputaran piutang, perputaran persediaan dan perputaran modal kerja), serta likuiditas (current rasio dan quick rasio) secara simultan berpengaruh terhadap profitabilitas (Return on asset) dengan nilai signifikansi sebesar 0,016. Secara parsial, dari tiga indikator yang digunakan dalam mengukur efisiensi modal kerja, hanya variabel perputaran piutang sebesar 0,004 dan perputaran modal kerja sebesar 0,047 yang berpengaruh secara signifikan terhadap tingkat Return On asset. Sementara tingkat perputaran persediaan sebesar 0,168 tidak memberikan pengaruh yang signifikan terhadap Return On asset pada PT Unilever Indonesia Tbk selama tahun 2003-2013. Sedangkan indikator yang digunakan dalam mengukur tingkat likuiditas baik current rasio sebesar 0,471 maupun quick rasio sebesar 0,447 tidak berpengaruh secara signifikan terhadap Return on asset PT Unilever Indonesia Tbk selama tahun 2003-2013. Berdasarkan hasil estimasi model persamaan nilai koefisien determinasi R2 sebesar 0,897 yang menunjukan bahwa 89,7% perubahan nilai Return on asset dipengaruhi oleh efisiensi modal kerja dan kondisi likuiditas perusahaan. Sedangkan sisanya sebesar 20,3% dipengaruhi oleh variabel lain. Kata Kunci: perputaran piutang, perputaran persediaan, perputaran modal kerja, current rasio, quick rasio dan ROA
Download files

ARCHIVES

2024
Year Essay 2024
2023
Year Essay 2023
2022
Year Essay 2022
2021
Year Essay 2021
2020
Year Essay 2020
2019
Year Essay 2019
2018
Year Essay 2018
2017
Year Essay 2017
2016
Year Essay 2016
2015
Year Essay 2015
2014
Year Essay 2014
2013
Year Essay 2013
2012
Year Essay 2012
2011
Year Essay 2011