SCIENTIFIC WORK

Author
Rita Marsuci Harmain
Subject
- Perikanan
Abstract
Penapisan bakteri kitinolitik dari cangkang rajungan (Portunus pelagicus) telah dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh isolat bakteri kitinolitik, mengetahui zona aktivitas kualitatif kitinase serta pola pertumbuhan yang dihasilkan oleh bakteri kitinolitik dari cangkang rajungan (Portunus pelagicus). Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif. Penelitian ini terdiri atas 3 tahap, yaitu skrining bakteri kitinolitik (isolasi dan identifikasi makroskopis dan mikroskopis), penentuan zona aktivitas kualitatif kitinase serta pola kurva pertumbuhannya. Isolat bakteri kitinolitik yang berhasil ditumbuhkan, diperoleh indeks kitinolitik tertinggi sebesar 1. Hasil identifikasi makroskopis dan mikroskopis menunjukkan isolat bakteri kitinolitik merupakan bakteri gram negatif berbentuk batang. Awal fase logaritmik terjadi pada waktu inkubasi 2 jam hingga 10 jam.
Publisher
Jambura Fish Processing Journal Vol. 2 No.1 Tahun 2020
Contributor
Jambura Fish Processing Journal Vol. 2 No.1 Tahun 2020
Publish
2020
Material Type
ARTIKEL
Right
P-ISSN: 2655-3465 E-ISSN: 2720-8826
This files has been downloaded 944 times
Download